Saturday 7 February 2015

Manfaat tidur dalam keadaan gelap pada anak



Manfaat tidur dalam keadaan gelap bagi anak

Tidur dengan lampu menyala mungkin bisa membuat anak terjaga dan menghindarkan anak dari rasa takut. Namun, tidur dengan lampu menyala ternyata memiliki risiko kesehatan.

1. Hormon melatonin
Beberapa ahli biologi seperti Joan Robert mengemukakan bahwa saat tidur dalam keadaan lampu yang mati, tubuh akan menghasilkan hormon melatonin yang berfungsi sebagai penghasil kekebalan tubuh terhadap penyakit.
Tetapi saat saat akan tidur pada malam hari dengan lampu menyala, maka tubuh tidak akan memproduksi hormone melatonin. 

2. Lebih cepat terlelap
Selain membantu tubuh untuk memproduksi hormon kekebalan tubuh, mematikan lampu saat malam hari juga akan membuat tidur lebih cepat terlelap, sehingga secara tidak langsung akan membuat tubuh lebih sehat dan segar saat bangun di pagi hari.

3. Mengurangi lemak
Manfaat lain dari mematikan lampu saat tidur ternyata dapat mengurangi lemak tubuh dan menghindarkan dari resiko obesitas (kegemukan).

4. Meningkatkan kinerja otak
Tidur lelap dalam gelap juga dapat meningkatkan kinerja otak dan secara tidak langsung serta dapat menghilangkan stress karena akan merelaksasikan pikiran saat berada dalam ruangan yang gelap.

Dari hasil penelitian tersebut bisa disimpulkan bahwa tidur dengan lampu menyala memang kurang baik bagi anak. Daripada anak mengalami gangguan tidur, depresi, dan kenaikan berat badan, lebih baik biasakan anak Anda tidur dengan lampu dimatikan.

Semoga bermanfaat